ANALISIS PENGARUH DIMENSI BRAND IMAGE TERHADAP BRAND IMAGE DAN PERSEPSI PENGGUNA KEMENKEU CORPU

  • Jamila Lestyowati Ministry of finance
Keywords: Brand Image, Corporate University, Brand identity, Brand personality , Brand association, Brand attitude and behavior.

Abstract

Kemenkeu Corpu adalah merek untuk strategi baru BPPK menciptakan pembelajaran yang applicative, relevant, accesible, and impactfull. Penelitian ini dimaksudkan untuk menguji pengaruh dimensi brand image yaitu brand identity, brand personality, brand association dan brand attitude and behavior terhadap brand image dan persepsi pengguna Kemenkeu Corpu. Metode penelitian yang digunakan adalah gabungan kuantitatif dan kualitatif. Metode kuantitatif menggunakan analisis regresi berganda untuk melihat pengaruh dimensi brand image terhadap brand image, sedangkan metode kualittatif untuk melihat pengaruh brand image terhadap persepsi pengguna Kemenkeu Corpu. Hasil pengujian menunjukkan secara keseluruhan terdapat pengaruh signifikan antara dimensi brand image dengan brand image. Secara individual brand attitude and behavior dan brand association berpengaruh signifikan terhadap brand image. Dimensi lainnya yaitu brand identity dan brand personality tidak berpengaruh signifikan terhadap brand image. Brand image sendiri berpengaruh positif terhadap persepsi konsumen yaitu saat pelatihan karena meningkatkan performa mereka di tempat kerja

Downloads

Download data is not yet available.
How to Cite
Lestyowati, J. (1). ANALISIS PENGARUH DIMENSI BRAND IMAGE TERHADAP BRAND IMAGE DAN PERSEPSI PENGGUNA KEMENKEU CORPU. Jurnal BPPK: Badan Pendidikan Dan Pelatihan Keuangan, 12(2), 59-73. https://doi.org/https://doi.org/10.48108/jurnalbppk.v12i2.360
Section
Articles